Pernah liat tidak sih kamu sebuah motor bebek dengan single arm? Kalau belum yuk coba deh kamu download Mod Bussid MX King Movistar Single Arm berikut ini. Dimana ini adalah sebuah kendaraan bermotor yang telah mengalami modifikasi sedemikian rupa. MX King Movistar Single Arm adalah modifikasi eksklusif dari motor bebek sporty Yamaha MX King. Modifikasi ini menonjolkan tampilan balap karena menggunakan livery Movistar, yang terinspirasi dari tim balap MotoGP Yamaha, pemakaian livery ini mampu menciptakan daya tarik visual yang dinamis dan sporty.
Salah satu keunggulan utama dari modifikasi ini adalah penggunaan lengan ayun tunggal (single arm), dimana umumnya kendaraan motor bebek biasanya menggunakan double arm. Fitur single arm ini memberikan tampilan unik dan futuristik, sekaligus meningkatkan fokus pada roda belakang, menciptakan kesan motor balap modern yang canggih. Single Arm sendiri biasanya digunakan pada jenis motor matic. Makanya hal inilah yang menjadikan mod ini menjadi sangat unik dan berbeda.
Desain livery Movistar pada bodi motor mengadopsi warna biru khas Yamaha dengan sentuhan hijau neon khas Movistar. Grafis ini memberikan aura kompetisi dan menguatkan kesan motor sebagai bagian dari dunia balap profesional. Selain modifikasi visual, MX King Movistar Single Arm sering dilengkapi dengan teknologi modern seperti lampu LED, panel instrumen digital, dan sistem injeksi bahan bakar. Motor ini tetap mempertahankan basis mesin Yamaha MX King, yaitu mesin 155 cc berteknologi VVA (Variable Valve Actuation). Teknologi ini memungkinkan kombinasi performa bertenaga di putaran atas dan bisa irit bahan bakar di putaran rendah.
Modifikasi ini juga sering mencakup peningkatan pada sistem suspensi. Suspensi depan teleskopik dan single arm di belakang memberikan handling yang lebih baik, stabilitas yang meningkat. Dengan desain single arm, perhatian lebih diarahkan pada roda belakang. Biasanya, roda ini dilengkapi dengan ban berprofil lebar dan pelek berdesain sporty untuk menambah daya cengkeram dan estetika. Kalau kamu ingin mencoba mengendarai sepeda motor di game bus simulator indonesia, silahkan download Mod Bussid MX King Movistar Single Arm ini saja.
Mod | Download |
Catatan: Untuk koleksi mod lainnya (total hampir 1000 MOD dan akan terus bertambah), silakan lihat daftar semua mod yang kami posting di halaman => Mod Lengkap.
Daftar Mod
Tips: Cara Mudah dan Cepat Download Mod Bus Simulator
Jika kalian sering banget ganti mod, bisa ikuti tutorial berikut agar lebih mudah dan cepat saat ingin download mod atau livery:
- Buka halaman Mod Terkini: https://modbussidterbaru.com/mod-terkini/ dengan browser HP.
- Setelah itu klik icon tiga titik di bagian pojok kanan browser.
- Klik menu tambahkan ke layar utama.
- Kemudian Akan muncul notif seperti di bawah ini (klik tambahkan).
Jika sudah, maka Menu ModBussidTerbaru.com akan muncul pada Daftar Aplikasi di HP kalian, buka dan kalian akan langsung menemukan mod-mod terbaru kami sampai yang paling dulu akan muncul di halaman itu.
Untuk kalian yang baru main game Bus Simulator Indonesia dan belum tahu cara menggunakan mod atau pasang livery, silakan simak tutorialnya di video yang sudah admin buat ini:
Follow Social Media Kami
Kami juga membuat fanspage di Facebook dan Pinterest untuk kalian yang tidak ingin ketinggalan info jika ada mod baru, silakan langsung saja difollow ya! Setiap selesai posting mod baru di website ini, admin juga membagikannya ke social media.
Tinggal search aja akunnya @modbussidterbaru baik di FB maupun Pinterest ya.
Bus Simulator Indonesia sendiri saat ini menjadi TOP Game Simulasi yang bertemakan kendaraan, game ini sudah didownload banyak sekali pengguna di Google Play Store (silakan cek sendiri biar surprise haha) dan ratingnya juga sangat bagus karena kualitas gamenya memang sangat layak untuk game di era sekarang ini.
Itulah Mod Bussid Keren yang bisa admin bagikan di kesempatan ini, semoga suka dengan modnya dan jika kurang selera dengan mod ini, bisa search mod-mod lain, masih banyak banget tentunya. Meskipun admin yakin kalian bakal suka dengan mod ini sih.